JAYAPURA, Redaksipotret.co – PT Freeport Indonesia bersilaturahmi bersama insan pers yang dikemas dalam kegiatan media gathering, digelar di Jayapura, Papua pada Kamis (14/11/2024).
Vice President Corporate Communication PT Freeport Indonesia, Katri Krisnati menyampaikan apresiasi kepada insan pers atas pemberitaan dan konfirmasi terkait perkembangan perusahaan.
Dia juga mengapresiasi media massa yang telah memberitakan Freeport Indonesia sesuai fakta dan yang diharapkan.
“Kami menilai pemberitaan terkait Freeport sejauh ini selalu berimbang, karena media melakukan konfirmasi terlebih dahulu,” ucapnya.
Menurutnya, ketika media memberikan informasi atau edukasi yang baik, maka masyarakat juga mendapatkan pengetahuan yang bermanfaat.
Pada kesempatan tersebut, Katri menyampaikan permohonan maaf kepada media apabila telat merespons pertanyaan yang dikonfirmasi kepada pihaknya.
Media gathering diikuti puluhan jurnalis dari media cetak, elektronik dan siber. Beberapa peserta menyampaikan antusias terhadap kegiatan tersebut yang diselingi dengan pembagian hadiah doorprise dan kuis.
Beberapa diantaranya meminta Freeport Indonesia tak hanya mengadakan kegiatan tersebut setahun sekali.
Selain Katri Krisnati, media gathering turut dihadiri sejumlah pimpinan Freeport Indonesia dan perwakilan media online Beritajatim.com.
Editor : Syahriah Amir